-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Kasat Lantas Polres Parepare Apresiasi Kesadaran Pengguna Jalan, Mudik Aman Keluarga Nyaman Mampu Diwujudkan

    Alam - Admin 2
    13/04/25, 14:33 WIB Last Updated 2025-04-13T07:36:10Z
    Foto: Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Muhammad Arsyad, S.Sos., M.M.
    Wargata.com, Sulsel - Tingkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan berlalu lintas, Unit Turjawali Sat Lantas Polres Parepare kembali melaksanakan patroli rutin di sejumlah titik rawan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, Minggu, (13/04/2025). Pagi sekira pukul 10.15 WITA

    Patroli tersebut telah berlangsung dengan menyusuri sepanjang Jalan Bau Massepe, Kota Parepare, yang dilaksanakan oleh BRIPKA Suandi S dan BRIPKA Harianto selaku petugas pelaksana dari Unit Turjawali.

    Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Muhammad Arsyad menuturkan, bahwa selama pelaksanaan patroli, personel melakukan serangkaian upaya untuk menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas). 

    Adapun Langkah yang diambil antara lain melakukan pengaturan arus lalu lintas di titik-titik yang rawan macet, memberikan himbauan kepada pengguna jalan agar senantiasa mematuhi tata tertib berlalu lintas, serta menindak tegas pelanggaran yang ditemukan, baik melalui teguran maupun tindakan tilang.
    Unit Turjawali Sat Lantas Polres Parepare Gelar Patroli Rutin di Titik Rawan Pelanggaran, Minggu, (13/04/2025). Pagi sekira pukul 10.15 WITA
    "Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Sat Lantas Polres Parepare pasca arus balik lebaran 2025 dengan tujuan menjaga situasi lalu lintas yang aman dan tertib, khususnya di wilayah yang sering terjadi pelanggaran dan kecelakaan," Ujar Kasat Lantas Polres Parepare

    AKP Muhammad Arsyad, juga mengucapkan terimakasih kepada Warga masyarakat pengguna jalan, baik selama periode mudik lebaran, maupun periode arus balik mudik lebaran, dengan kesadaran yang tinggi telah mematuhi ketentuan tertib berlalu lintas dan mengikuti petunjuk petugas di lapangan.

    "Faktanya, pada Operasi Ketupat 2025, angka kecelakaan dan fatalitas korban laka mampu diminimalisir, tercatat ada 3 kecelakaan ringan yang terjadi, dan tidak ada Laka Lantas yang mengakibatkan korban meninggal dunia, capaian ini merupakan kerjasama dan partisipasi aktif dari para pengguna jalan", Ucapnya.

    "Dengan kesadaran yang tinggi mematuhi aturan-aturan serta anjuran yang kami keluarkan dan juga mengikuti petunjuk dari petugas yang ada di lapangan, sehingga Mudik Aman Keluarga Nyaman dapat kita wujudkan bersama, baik selama mudik maupun periode arus balik, atas nama Sat Lantas Polres Parepare kami ucapkan banyak terimakasih dan apresiasi yang setinggi – tingginya kepada saudara-saudaraku warga pengguna jalan", Ungkap AKP Muhammad Arsyad

    (MW/RL/HS)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +