Wargata.com, Sulsel - Satuan Sabhara Polres Enrekang galakan patroli Presisi untuk menjaga Harkamtibmas, sekaligus melakukan Pamgatur penagamanan dan pengaturan lalu lintas intensif di beberapa titik rawan kecelakaan dan kemacetan Wilayah Enrekang hari ini, Minggu, (12/01/2025)
Kasat Samapta menuturkan, bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin untuk memastikan keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) di Enrekang.
“Pamgatur ini penting untuk mengurangi kemacetan serta mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan menghadirkan kenyamanan Serta keamanan pada titik strategis yang diprediksi rawan munculnya gangguan Kamtibmas”, ujar IPTU Bartholomius Bara
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan menyampaikan himbauan Kamtibmas serta memberikan sosialisasi tertib berlalu lintas. Dengan Penempatan personel di beberapa titik rawan kemacetan dilakukan secara strategis untuk memastikan semua kendaraan dapat berjalan lancar dan aman.
Kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari masyarakat sekitar yang merasa terbantu dengan adanya personel sat Samapta yang melakukan patroli Presisi, Pungkasnya.
(HS/RL/AM)