Wargata.com, Sulsel - Mendekati masa tenang Pilkada serentak 2024, Pasangan calon Kepala daerah mulai menjadwalkan kegiatan rapat umum atau Kampanye Akbar sebagai wadah mempromosikan program kerja mereka, serta meningkatkan elektabilitas sebelum hari H pemilihan.
Pada tingkat Kabupaten Enrekang, Paslon Cabup-cawabup Mitra Fakhruddin MB SP dan Mahmuddin SP.MP lebih awal menggelar kampanye Akbarnya sebagaimana surat pemberitahuan dari team Liaison Officer (LO) nomor: 016/TIM PASLON/MM/XI/2024, Tanggal 11 November 2024. digelar Lapangan Abubakar Lambogo Batili Enrekang.
Menyikapi pelaksanaan Kampanye Akbar / Rapat umum Paslon yang diatur dalam PKPU nomor 13 Tahun 2024 tersebut, Kapolres Enrekang, AKBP Dedi Surya Dharma, S.H., S.IK., M.M., libatkan ratusan personel yang tercantum dalam operasi mantap Praja melakukan pengamanan. Sabtu, (16/11/2024).
Pada pelaksanaannya AKBP Dedi Surya Dharma, S.H., S.IK., M.M., didampingi Wakapolres, KOMPOL Sulkarnain dan Kabag Ops, KOMPOL Andi Asdar secara langsung melakukan kontrol operasi pengamanan di area lapangan Abu bakar Lambogo Batili, Enrekang.
Para personel disebar disetiap Ring PAM yang telah dipetakan intelkam dan sejumlah titik jalur yang dianggap rawan timbulnya Kemacetan. Begitu juga di lingkup Polsek dilibatkan melakukan pengawalan ketat pada rombongan Massa Paslon dari titik kumpul daerah kecamatan hingga kembalinya.
Untuk memastikan kegiatan kampanye berjalan sukses, AKBP Dedi Surya Dharma menegaskan seluruh personel yang bertugas untuk bertindak humanis dan melaksanakan tugas sesuai standar operasional prosedur (SOP) serta menghindari penggunaan senjata api selama bertugas.
“Kegiatan ini merupakan rangkaian pesta demokrasi, untuk itu saya tegas kepada rekan rekan yang terlibat pengamanan untuk mengedepan sikap humanis”, Ungkapnya.
“Laksanakan tindakan PAM sesuai SOP, manakala terdapat kendala di lapangan untuk secepatnya dilaporkan secara berjenjang dan yang terpenting hindari penggunaan Senjata Api”, Tegas AKBP Dedi Surya Dharma saat memberikan arahan
Disampaikan,nya, bahwa jumlah massa atau simpatisan yang hadir memadati kegiatan rapat umum Paslon Cabup-cawabup Mitra Fakhruddin MB SP dan Mahmuddin SP MP sekitar 4.000 orang, sejak pukul 12.30 WITA dan hingga selesainya acara pada pukul 17.00 WITA, yang berjalan dalam keadaan aman lancar dan kondusif
Kapolres Enrekang pun menuturkan, bahwa Paslon Cabup-cawabup hanya melakukan rapat umum sebanyak satu kali.
“Rapat umum berlaku ketentuan paling banyak hanya satu kali untuk pemilihan kepala daerah tingkat Kabupaten, untuk itu kita masih akan melaksanakan PAM Kampanye Akbar sebanyak Dua kali , menunggu surat pemberitahuan dari Paslon lainnya”, ujarnya
Kapolres Enrekang, AKBP Dedi Surya Dharma yang ditemui setelah pelaksanaan apel konsilidasi pengamanan rapat umum atau Kampanye Akbar Paslon, mengungkapkan, bahwa untuk suksesnya rangkaian proses demokrasi ini setiap Paslon wajib mematuhi Peraturan KPU No.13 Tahun 2024.
Pertama Tim kampanye harus menyampaikan pemberitahuan tertulis ke kepolisian setempat dan menyampaikan informasi atau pemberitahuan tertulis kepada kepolisian sesuai dengan tingkatan. Keterangan tertulis tersebut juga harus menyebutkan estimasi jumlah peserta serta kendaraan yang akan mengikuti kampanye akbar diatur dalam pasal 42.
Rapat umum atau yang masyarakat kenal dengan istilah Kampanye Akbar, dimulai pukul 09.00 WITA dan berakhir paling lambat pukul 18.00 WITA waktu setempat dengan menghormati hari serta waktu ibadah di daerah tempat kampanye akbar dilaksanakan, sebagaimana diatur dalam pasal 41 ayat 1, sedangkan Ayat 2 mengatur dapat dilakukan ditempat umum contohnya lapangan, alun-alun, atau tempat terbuka lainnya dengan memperhitungkan daya tampung tempat pelaksanaan.
Materi kampanye Paslon diharapkankan tidak menyerang pribadi Pasangan Calon lain, tidak bersifat provokatif dan Dapat menjalin komunikasi politik yang sehat antara peserta Pemilihan dengan masyarakat sebagai bagian dari membangun budaya politik Indonesia yang demokratis dan bermartabat.
Meskipun pelaksanaan pengamanan Rapat umum Paslon tersebut sukses serta pelaksanaan kampanye sesuai regulasi PKPU, ia tetap melakukan evaluasi untuk Pengamanan selanjutnya, kegiatan Operasi terpusat Cooling System serta himbauan Netralitas juga terus digalakkan untuk mewujudkan Pilkada Damai di wilayah hukumnya, Tandas AKBP Dedi Surya Dharma.
(HS/RL/AM)