Wargata.com, Makassar -- Debat publik atau debat terbuka pertama Paslon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu Utara berlangsung di Hotel Four Points By Sheraton Jalan Andi Jemma Makassar, Kamis 31 Oktober 2024 malam.
Debat terbuka antara pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara pada pemilihan serentak berlangsung dengan mengusung tema, "Peningkatan kesejahteraan, tata kelola dan penguatan kewilayahan dan pembangunan berkelanjutan yang berdaya saing "
Kapolres Luwu Utara menerjunkan sebanyak 60 personel dan Dibeck up, Brimob dan personel Polda Sulsel, untuk pengamanan debat terbuka pasangan calon. Pada pemilihan serentak tahun 2024.
AKBP M. Husni Ramli didampingi Wakapolres Luwu Utara, kompol Andi Muh. Syafei, Menyampaikan apresiasi kepada para pihak serta masyarakat, sehingga debat paslon berjalan dengan aman dan lancar.
Kapolres mengucapkan banyak terima kasih kepada para pendukung dan tamu undangan dan seluruh masyarakat Kabupaten Luwu Utara yang telah berpartisipasi dan turut menjaga situasi yang aman dan kondusif.
"Sehingga tahapan debat publik pertama pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara berjalan dengan baik dan lancar, "terang kapolres Luwu Utara.
Dengan harapan agar situasi yang sama tetap terpelihara pada Debat publik selanjutnya hingga akhir tahapan Pilkada 2024 hingga pemilihan tetap berjalan dengan aman dan lancar." harapnya. (@wi)