-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Bupati Buka Acara Bimtek BPD Desa Se-Kabupaten Luwu Utara Tahun 2024 dlli Makassar

    Admin 10 - Awhy
    05/07/24, 10:46 WIB Last Updated 2024-07-05T06:42:30Z
    Wargata.com, Makassar -- Bupati Luwu Utara Hj. Indah Putri Indriani, membuka  secara resmi Bimbingan Teknis (Bimtek), Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Luwu Utara tahun 2024 dengan tema "Optimalisasi Fungsi, hak kewajiban, dan kewenangan BPD dalam penyelenggaraan pemerintahan desa kabupaten Luwu Utara tahun 2024", Kegiatan yang ditandai dengan Lagu Indonesia Raya berlangsung di Hotel Aerotel Smile Makassar, Jum'at, 5 Juli 2024.

    Hj. Indah Putri Indriani dalam sambutannya mengatakan kegiatan bimtek tersebut merupakan sebagai bentuk komitmen dan apresiasi kepada seluruh BPD Desa se-Kabupaten Luwu Utara dalam penguatan pemerintahan desa untuk mewujudkan akuntabilitas Sesuai dengan undang-undang desa mendorong desa lebih otonomi, mandiri, demokratis, sejahtera dan berkeadilan. 

    Mengingat besarnya sumber dana yang diserahkan kepada desa di Kabupaten untuk itu perlu dikelola, dimanfaatkan dengan baik. Disinilah peran strategis yang harus diemban  lembaga desa khususnya BPD."terang Bupati Luwu Utara.

    Dirinya juga mengingatkan kepada peserta bimtek untuk mengikuti bimtek dengan serius dan manfaat kesempatan tersebut dengan baik untuk memahami tupoksi sebagai BPD."Tegasnya

    "Saya minta kepada seluruh peserta bimtek hari ini jumat (5/7/2024), Selama bimtek agar mengikuti dengan sungguh-sungguh dan manfaatkan kesempatan ini dengan baik, sehingga selesai bimbingan teknis nanti diterapkan dan bekerja lebih maksimal lagi sesuai dengan tugasnya  masing-masing,"ucapnya.

    Sementara itu Pj dinas PMD, Nakicah menjelaskan bahwa kegiatan ini diselenggarakan oleh Unifa Makassar yang melatar belakangi kegiatan bimtek tersebut adalah anggota BPD merupakan perwakilan rakyat yang memiliki tiga fungsi antara lain menyerap aspirasi masyarakat membahas dan menyepakati rangkaian peraturan desa, serta melakukan pengawasan kinerja."katanya 

    Dalam peraturan fungsi tersebut anggota BPD dituntut mampu memahami dan melaksanakan tugas sesuai dengan regulasi, mendasari hal tersebut dinas PMD Kabupaten Luwu Utara melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas anggota BPD se-Kabupaten Luwu Utara dengan mutu keimanan, penguatan peran BPD dalam pemerintahan desa untuk mewujudkan akuntabilitas dan daya saing desa.

    Sementara pihak penyelenggara kegiatan Unifa Makassar Asdar Mattiro menyampaikan selaku penyelenggara kegiatan bimtek hari ini melaporkan latar belakang kegiatan bimtek adalah bahwa anggota BPD merupakan wakil rakyat memiliki tiga fungsi dalam menyerap aspirasi masyarakat, menyepakati rangkaian peraturan desa dan melakukan pengawasan kinerja Perbekel. Adapun tujuan daripada kegiatan bimtek yaitu untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman anggota BPD dalam melaksanakan tugas dan fungsinya mampu membantu pemerintah desa dalam mewujudkan pemerintahan yang menunjang prinsip akuntabilitas dan memiliki daya saing. 

    Kegiatan bimtek ini kami laksanakan selama tiga hari mulai dari kemarin tanggal 4 Juli 2024 sampai dengan Minggu 7 juli 2024 lusa, serta diikuti sebanyak 155 peserta dari anggota BPD se-Kabupaten LuwuUtara,"kata Asdar Mattiro dalam lapornya.

    Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Bupati Luwu Utara Hj. Indah Putri Indriani, Pj kadis PMD. Nakicah, Deputi 1 Unifa Ismail Marzuki, LPPM Unifa Makassar Asdar Mattiro, Kapolres Luwu Utara diwakili Kasat Reskrim AKP M. Althof Zainuddin, Kajari Luwu Utara Rudhy Parhusip dan staf dinas terkait, para camat dan kepala desa dan peserta Bimtek. (@wi)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +