Wargata.com, Luwu Utara -- Turnamen Bola Voli Kapolres Cup 2024, mewarnai rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 yang digelar oleh Kapolres Luwu Utara yang berlangsung di lapangan Rujab Kapolres. Pada Sabtu 22 Juni 2024.
Turnamen Bola Voli pada Internal Polri khususnya Polres Luwu Utara dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke 78 yang nantinya jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang.
“Tujuan digelarnya turnamen ini bukan untuk memperebutkan piala atau juara semata tetapi kembali memper erat hubungannya silaturrahmi antara polres dan polsek jajaran serta ibu-ibu Bhayangkari khususnya"
Wakapolres Luwu Utara AKBP M. Rifai mewakili Kepolres membuka secara langsung turnamen Voli pada Hari Kamis (20/6/2024) Hingga saat ini masih berlangsung dan diikuti oleh para personil polsek jajaran bersama ibu-ibu Bhayangkari polres Luwu Utara.
Ia menjelaskan bahwa turnamen bola voli ini sudah berlangsung selama tiga hari dan semuanya kita lakukan khusus personil polres dan polsek jajaran, Internal saja."jelasnya.
Menurut wakapolres Luwu Utara, bahwa Kapolres AKBP M. Husni Ramli juga sudah menyiapkan beberapa hadiah menarik."Kata AKBP M. Rifai. (@wi)