Wargata.com, Sulsel - Masjid Mujahidin yang terletak di Lingkungan Sewo Kelurahan Bila Kecamatan Lalabata menjadi lokasi Kunjungan Kapolres Soppeng, AKBP DR. (C) H. Muhammad Yusuf Usman, S.H., S.I.K., M.T, beserta Tim Safari Subuh, Selasa, (10/10/2023).
Kunjungan yang dikemas dalam Program Safari Subuh, merupakan kunjungan Kedua Kapolres Soppeng setelah sebelumnya telah melaksanakan Program Safari Jum'at di Masjid tersebut.
Sebagian Besar Masjid di wilayah Kecamatan Lalabata telah dikunjungi Kapolres Soppeng bersama Rombongan melalui Program Safari Subuh serta Safari Jumat dalam rangka menyampaiakan pesan-pesan Kamtibmas serta Tausyah Agama.
Disamping itu hal ini juga bertujuan untuk menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif melalui pendekatan keagamaan yaitu, Masjid karena di Masjid tempat berkumpulnya orang dengan latar belakang yang berbeda dan setiap permasalahan disekitar wilayah Masjid diharapkan dapat diatasi melalui Program tersebut.
Pada kesempatan ini, Kapolres Soppeng, AKBP DR. (C) H. Muhammad Yusuf Usman, S.H., S.I.K., M.T, menyampaikan 2 Point Penting kepada Jama'ah Subuh Masjid Mujahidin diantaranya agar mewaspadai penipuan online yang semakin Dinamis khususnya di Media Sosial, maka dari itu dihimbau agar selalu melakukan Kroscek ketika akan membeli sesuatu di Media Online agar tidak terjadi hal demikian karena para pelaku penipuan ini sudah mahir dalam menjalankan Aksinya.
Selain Penipuan Online, AKBP Muhammad Yusuf juga mewanti - wanti Jamaah Subuh terkait bahayanya Peredaran Narkotika.
"Hati - hati dan Waspada terhadap peredaran Narkotika, dan lebih bahayanya lagi Narkoba ini juka digunakan sudah pasti akan menguras harta kita karna harganya mahal, dan resikonya sudah jelas jika tertangkap, namun ada aturan tertentu jika dia juga sebagai pengguna sekaligus korban dapat direhab namun rehabilitasi ini memiliki aturan tersendiri, bukan berarti orang pemakai Narkoba dapat direhab semua tetapi hal itu melalui Proses apakah orang ini memang bisa direhab ataupun tidak", Ujarnya kepada para Jamaah.
Selain itu, juga mengajak Jamaah Subuh khususnya yang mempunyai anak - anak khususnya Remaja agar selalu diawasi, dengan siapa dia bergaul, berteman, lihat perubahan - perubahan psikis dan prilaku sehingga kita bisa kelihat perkembangan jangan sampai anak - anak kita berteman dan bergaul dengan pemakai Narkoba", Imbuhnya.
Sementara Perwakilan Pengurus Masjid Al - Mujahidin Sewo mengapresiasi dan berterima kasih atas penyampaian pesan Kamtibmas oleh Kapolres Soppeng
"Terima kasih atas penyampaian dan pesan - pesan Kamtibmas oleh karena itu mari kita semua menjaga lingkungan Sewo ini bersatu padu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat khususnya terlebih saat ini adalah musim Kemarau atau El - Nino, sekali lagi terima kasib kepada bapak Kapolres", tandasnya.
Untuk diketahui, bahwa Kapolres Soppeng dalam kesempatannya juga menyerahkan Tali Asih berupa Mushaf Al - Quran sebanyak 10 Buah kepada pengurus Masjid.
(MW/RL/HS)