-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Gerak Cepat Polsek Cendana dan Warga Padamkan Kebakaran Lahan

    Alam - Admin 2
    28/09/23, 20:59 WIB Last Updated 2023-09-28T14:39:13Z
    Wargata.com, Sulsel - Kapolsek Cendana bersama Bhabinkamtibmas dengan dibantu Warga bergerak cepat memadamkan api yang membakar lahan perkebunan di Dusun Kunyi, Desa Pinang, Kecamatan Cendana.

    Kapolsek Cendana, IPTU Ahmad Muhtar, S.Sos., membenarkan pihaknya mendapat informasi tentang adanya kebakaran yang terjadi di wilayahnya, Kamis, (28/09/2023).

    Kapolsek Cendana, IPTU Ahmad Muhtar menuturkan, bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 11.00 WITA, dimana ia mendapat informasi bersama Bhabinkamtibmas, BRIPKA Fermadi Siang itu juga langsung menuju ke lokasi yang disebutkan oleh Warga.

    "Dalam upaya pemadaman kami bersama warga menggunakan alat seadanya untuk memadamkan api", Kata IPTU Ahmad Muhtar.

    Dikatakan pula, bahwa Tidak ada kerugian materil atas kejadian tersebut, namun akibat dari kebakaran menimbulkan lokasi lahan kebun yang terdampak kebakaran mengalami penggundulan.

    "Tidak ada saksi mata yang mengetahui persis pemicu sehingga terjadi kebakaran lahan", Ucapnya. 

    Namun dapat diperkirakan, bahwa api berasal dari puntung rokok yang dibuang oleh warga pada saat nongkrong di pos kamling atau masyarakat yang melintas di dekat TKP Kebakaran.

    "Kami mengimbau masyarakat sekitar untuk tetap waspada dan siaga mengantisipasi terjadinya kebakaran di sekitar lokasi, mengingat saat ini sedang musim kemarau yang rentan terjadi kebakaran hutan dan lahan", Tandasnya.

    (HS/RL/AM)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +