Wargata.com, Sulsel - Kepala Desa Pana, Yusram Yunus pimpin jalannya Musdes, dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa Pana, Kecamatan Alla, Kabubaten Enrekang Tahun Anggaran 2024 yang Bertempat di Aula Desa Pana, Kamis, (27/07/2023).
Giat Pelaksanaan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDesa) juga dihadiri oleh Camat Alla yang diwakili oleh Kasi Umum Anto Banglin, Kapolsek Alla diwakili Bhabinkamtibmas Desa Pana, BRIPTU Muh.Yusuf, Desa kepala Dusun, Pendamping Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan undangan lainnya.
Setelah diawali dengan pembukaan dan sambutan-sambutan dari Kepala Desa Pana maka diperoleh beberapa kesepakatan terkait pembangunan di Tahun 2023 dengan menggunakan anggaran Dana Desa.
Pada kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Polsek Alla, BRIPTU Muh. Yusuf menyampaikan, bahwa pendampingan dan pengawasan Dana Desa, pihak Kepolisian terutama Bhabinkamtibmas mempunyai peranan untuk melakukan pengawasan pengelolaan Dana Desa.
"Harapan kami agar di dalam pengelolaan dana desa sesuai dengan rencana kerja dan tepat sasaran dalam mewujudkan pembangunan desa yang lebih maju untuk kesejahteraan masyarakatnya", Ujar BRIPTU Muh.Yusuf
(AM/RL/HS)