Wargata.com, Sulsel - Urai Kemacetan, Kapolsek Alla Turun Langsung Lakukan Pengaturan Lalin di Jalan Poros yang menghubungkan kabupaten Enrekang dengan Kabupaten Tana Toraja Tepatnya depan Pasar Sudu, Kelurahan Kambiolangi, Kecamatan Alla, dimana setiap hari pasar selalu dipadati arus Lalu Lintas, Selasa,(18/04/2023).
Tingginya aktifitas masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri 1444 H/2023 M dan transaksi jual beli di Pasar tradisional sudu pada pagi hari membuat arus kendaraan menjadi padat dan membutuhkan kehadiran personel Polri untuk melakukan pengaturan lalu lintas maupun penyeberangan masyarakat, Kata Kapolsek Alla AKP Yohanis Mundu, S.H.
Dikatakan pula, bahwa selain melakukan kontrol terhadap personel yang melakukan pengaturan juga bersama anggota terjun langsung melaksanakan pengaturan di depan Pasar tradisional sudu.
"Disamping melaksanakan kontrol anggota, saya juga turun langsung melaksanakan pengaturan lalu lintas", ungkap Kapolsek Alla AKP Yohanis Mundu, S.H.
Selain itu Kata Kapolsek, bahwa Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan dalam meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Institusi Polri adalah dengan cara melakukan peningkatan pelayanan publik seperti pengaturan lalu lintas pada pagi hari atau Strong Point di titik-titik kemacetan dan kerawanan laka lantas, Pungkasnya.
(AM/RL/HS)