Wargata.com, Luwu Utara - Polsek kota Masamba Polres Luwu Utara melaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang memungkinkan masyarakat menyampaikan secara langsung terkait keluhannya kepada pihak polisi dan diterima langsung oleh Kapolsek kota Masamba. AKP. Junaidi SH, didampingi Kanit Res, Aiptu M. Yusuf. Jum'at, (17/2/2023).
Kapolsek kota Masamba, AKP Junaidi mengatakan, jumat curhat merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah berkaitan dengan layanan kepolisian maupun gangguan kamtibmas yang terjadi dimasyarakat, sehingga permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan bersama.
Jumat curhat ini untuk menampung keluhan masyarakat khususnya warga yang berada di jalan lingkar Utara, Kelurahan kappuna Kecamatan Masamba terhadap pihak kepolisian maupun gangguan Kamtibmas lainnya. Bebas mau menyampaikan apapun berkaitan dengan layanan kepolisian maupun gangguan kamtibmas yang terjadi diwilayah hukum polsek Masamba Polres Luwu Utara." tutur Kapolsek kota Masamba.
Giat jumat curhat dilaksanakan sebagai wadah komunikasi guna menampung permasalahan di Masyarakat serta mencari solusi terkait permasalahan tersebut dan juga upaya polri dalam memupuk kepercayaan publik agar polri tetap dipercaya kalangan Masyarakat."Kata Kapolsek kota Masamba AKP. Junaidi.
AKP Junaidi menambahkan bahwa Harkamtibmas diwilayah Kecamatan Masamba."Menyampaikan kepada para tokoh pemuda dan tokoh masyarakat agar menghindari tindak pidana seperti penyalagunaan Narkoba dan Perkelahian Kelompok dan Meminta kepada Para tokoh Pemuda untuk membantu Pihak Kepolisian utamanya Polsek Masamba dalam memberikan pengawasan dan Pembinaan kepada generasi muda untuk menghindari penyalahgunaan obat - obat terlarang serta menjauhi Narkoba dan mencegah terjadinya perkelahian antar kelompok."Tegasnya.
Mekanisme proses Perijinan Kegiatan Masyarakat, Apabila terjadi sengketa tanah agar pemerintah setempat mempertemukan kedua belah pihak untuk diselesaikan secara kekeluargaan dan apabila tidak ada penyelesaian maka bisa dilanjutkan ke kantor Kecamatan."terangnya.
Agar giat jumat curhat tetap dilaksanakan sebagai ajang komunikasi dengan Pemerintah setempat, tokoh Masyarakat dan Masyarakat setempat guna menambah kepercayaan Masyarakat terhadap Polri.
Kegiatan Jumat Curhat ini rutin dilaksanakan setiap pekan dengan melibatkan masyarakat secara langsung. Curhatan masyarakat akan ditindaklanjuti secara langsung, dan apabila berkaitan dengan pihak lain akan segera dikoordinasikan guna menyelesaikan permasalahan tersebut. Dengan jumat curhat, Kapolsek kota Masamba berharap pelayanan kepolisian lebih meningkat lagi dan Polri Lebih dicintai masyarakat.(@wi)