Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Remaja Ini dihadiri langsung oleh Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Luwu Utara bersama jajarannya.
Anggota Bawaslu Luwu Utara Ibrahim Umar yang memberikan sambutan dan sekaligus membuka giat tersebut mengatakan bahwa kerja Kepala Sekretariat bukan hanya mengurus Administrasi, tetapi juga menjadi mitra dalam Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024 ini.
"Kami harap Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan bisa menjadi mitra untuk meminimalisir pelanggaran pada pemilu kali ini dan juga dapat menegakkan netralitas ASN," Ujar Ibrahim Umar.
Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Luwu Utara tersebut juga menambahkan agar Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan bisa menjaga solidaritas ditingkat kecamatan antara komisioner dan membangun kualitas kinerja dengan berkolaborasi bersama Pemerintah Desa.(@wi)