Wargata.com, Sulsel - Sat Samapta Polres Enrekang kembali melaksanakan patroli di daerah-daerah rawan gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Enrekang, Sabtu, (24/09/22) malam.
Hal itu dilakukan Sebagai upaya pencegahan aksi Premanisme di lokasi rawan gangguan kamtibmas dengan memberikan rasa aman, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat, Kata KBO Sat Samapta Polres Enrekang, Ipda Talli.
Selain itu Kata Ipda Talli, bahwa dalam kegiatan tersebut, juga mengingatkan kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan sehubungan dengan maraknya covid-19 yang belum berakhir hingga kini.
"kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat apa lagi di waktu rawan terjadinya tindak pidana di pandang perlu", Ungkap KBO Sat Samapta Polres Enrekang, Ipda Talli.
(MW/RL/AM)