-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Puncak Hari Bhayangkara 1 Juli 2022, Polda Sulbar Menggelar Do’a Lintas Agama

    Admin 3
    02/07/22, 11:59 WIB Last Updated 2022-07-02T05:34:04Z
    Wargata.com, Sulbar - Di tengah momentum peringatan Hari Bhayangkara ke-76 yang jatuh pada hari ini Jum'at, 01 Juli 2022, Polda Sulbar menggelar kegiatan doa bersama lintas Agama.

    Kapolda Sulbar Irjen Pol Verdianto I. Bitticaca yang memimpin acara tersebut menjelaskan, doa bersama seluruh umat beragama di Indonesia ini menjadi pendukung dari setiap langkah dan upaya lahiriah demi membawa Sulawesi Barat menjadi lebih maju.

    "Tentunya doa lintas agama malam ini, menjadi sesuatu yang sangat penting. Karena memang, doa ini menjadi salah satu ikhtiar batiniah dari apa yang kita lakukan, selain upaya lahiriah yang selama ini mungkin sudah kita laksanakan bersama," kata Verdianto di ruang vicon Mapolda Sulbar.
    Upaya ikhtiar batiniah dan lahiriah ini, ditegaskan Verdianto harus terus berjalan beriringan ditengah terjadinya dinamika situasi global yang penuh dengan ketidak pastian.

    "Kita tahu, saat ini kita sedang menghadapi situasi global yang penuh ketidakpastian. Baru saja kita tangani Pandemi Covid-19, kita jaga, kawal kebijakan Pemerintah untuk kembalikan pemulihan ekonomi," ujar Jenderal Bintang dua ini.

    Upaya ikhtiar batiniah dan lahiriah ini, menurutnya, harus dilakukan guna menghadapi perkembangan situasi di wilayah Sulbar. Pasalnya, untuk terus menjaga rasa persatuan dan kesatuan, diperlukan Sinergisitas seluruh elemen masyarakat.

    "Untuk menghadapi segala bentuk potensi ancaman, gangguan maupun permasalahan yang ada di wilayah kita. akan dapat dicegah ataupun diselesaikan dengan seluruh elemen bergandengan tangan," Pungkas Kapolda.

    (MW/RL/IN)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +