Wargata.com, Lombok Tengah NTB-Yayasan AL-ASMAUL HUSNA NW gelar acara syukuran dan penamatan dari tingkat TK, RA, MI, MTS, dan MA, di halaman madrasah ibtidaiyah Nurul Hidayah Nahdlatul Wathan desa Tanak Beak kecamatan batukliang utara kabupaten lombok tengah Sabtu,(18/06/22).
Sebelum acara di mulai orang tua siswa siswi di hibur oleh berbagai hiburan dan tarian yang di persembahkan langsung oleh siswa siswi mulai dari tingkat TK sampai SMA .
Dalam kegiatan tersebut berlangsung meriah yang di hadiri oleh siswa siswi dari tingkat TK sampai MA dan wali murid yang mau naik kelas dan yang tamat sekolah.
Pembina yayasan Al -Asmaul Husna Drs H. Masnun menyampaikan Alhamdulillah kita bisa saksikan anak anak kita yang mau tamat dan naik kelas dan kami berterima kasih kepada guru guru yang telah mendidik anak anak kita sehingga bisa menjadi anak yang cerdas dan inilah harapan kita dan yang lebih penting adalah menjadi amal ibadah kita.
Anak anak kita perlu ceria perlu gembira salah satunya dengan cara tampil di hadapan orang tua dan teman temannya, guru akan mendidik di sekolah dan orang tua juga harus mengajarkan anak anak nya di rumah sehingga anak anak maksimal dalam belajar dan kita doakan anak anak kita agar menjadi anak yang Sholeh dan Solehah dan nanti nya bisa berguna bagi agama Nusa bangsa Tutup H. Masnun.
(SHD/MW)