Wargata.com, Sulsel - Pada pagi ini personil Polsek Anggeraja melaksanakan dialogis dengan pedagang ikan di pasar Cakke, Kecamatan Anggeraja yang selalu ramai dikunjungi pembeli, sehingga perlu kehadiran personil Polsek Anggeraja untuk meningkat intensitas patroli dialogis menyasar seputaran lokasi pasar, Minggu (29/05/2022).
Personil Polsek Anggeraja Briptu Umar menjelaskan kegiatan dialogis pada tempat keramaian sudah menjadi rutinitas Kepolisian untuk selalu hadir di tengah-tengah kegiatan masyarakat apalagi yang dipandang rawan akan potensi gangguan Kamtibmas.
“Kami menghimbau kepada pedagang ikan agar menjaga kualitas dan jangan sampai diberi bahan pengawet yang mengandung zat kimia berbahaya bagi kesehatan,” ujar Briptu Umar.
Lebih lanjut Briptu Umar menambahkan bahwa dirinya juga selalu berkoordinasi dengan instansi terkait dalam hal keamanan di lokasi ini, sehingga apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dapat segera ditanggulangi.
Sementara itu Kapolsek Anggeraja AKP Rusli S.H, diharapkan melalui kegiatan ini, masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas, sehingga kondusifitas pada kawasan pasar dapat terpelihara dengan baik.