Wargata.com, Sulsel - Personel Polsek Anggeraja, Polres Enrekang melaksanakan patroli mobile, sebagai bagian dari pengamanan wilayah, Rabu, (27/4/2022)
Kegiatan ini diantaranya dilakukan di sepanjang Kelurahan Tanete dan Desa Saruran serta Kelurahan Lakawan yang dimulai pada pukul 22.30 WITA
Patroli mobile ini ditujukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor), Selain itu kegiatan ini juga ditujukan untuk mengantisipasi aksi balap liar dan tawuran antar geng.
Diungkapkan Kapolsek Anggeraja, AKP Rusli S.H, kegiatan patroli mobile ini rutin dilakukan setiap malam hari, “Lewat patroli mobile ini kami berusaha menjaga keamanan wilayah dari berbagai bentuk kerawanan,” ungkapnya.
(HS/RL/AM)