Wargata.com, Sulsel - Satlantas Polres Parepare Melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di simpang Jalan Andi Isa dan Jalan Sultan Hasanuddin, Selasa, 22/03/2022.
Giat ini dipimpin langsung Kasat Lantas, AKP Muhammad Yusuf, S.Sos., M.M., bersama Kaurbin Ops, Iptu Suwandi, S.Sos.beserta Personel Satlantas Polres Parepare.
Pada Kegiatan tersebut, juga Memantau situasi arus lalu lintas serta memberhentikan sejumlah pengendara yang terlihat tertib secara kasat mata, dengan Memeriksa kelengkapan administrasi (SIM/STNK) pengendara serta kelengkapan lainnya, seperti penggunaan masker dan kartu vaksin.
Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Muhammad Yusuf, S.Sos., M.M., Memberikan apresiasi kepada pengendara yang dinyatakan lengkap setelah dilakukan pemeriksaan dengan membagikan paket berupa 1 Liter Minyak goreng
AKP Muhammad Yusuf mengatakan bahwa, Sekitar kurang lebih 100 paket Minyak telah dibagikan kepada pengendara yang tertib berlalu lintas sebagai wujud apresiasi dan membantu meringankan beban masyarakat di masa kelangkaan salah satu sembako / minyak goreng. Ujar Kasat Lantas
(MW/RED/KS)