Wargata.com, Sulsel - Kepolisian Sektor Malua Lakukan pengamanan dan Pemantauan vaksinasi massal di UPTD Puskesmas Malua Kecamatan Malua Kabupaten Enrekang, Selasa (10/08/2021).
Anggota Polsek Malua melaksanakan pengamanan vaksinasi terhadap masyarakat secara massal dalam upaya memutus rantai dan penularan Covid-19, Serta upaya pemulihan ekonomi nasional
Maka dari itu, pelaksanaan vaksinasi massal yang berjalan dengan baik dan aman, dimana terdiri dari Dosis I berjumlah 71 orang dan Dosis II berjumlah 3 Orang
Berkaitan hal itu, Kapolsek Malua Polres Enrekang, IPTU Daud Massangka menyampaikan bahwa, benar personil polsek Malua melaksanakan pengamanan kegiatan tersebut yang mana kegiatan Vaksinasi bertujuan untuk memberikan kekebalan khusus agar terhindar dari penularan atau sakit berat akibat covid 19
Lalu kemudian, setelah vaksinasi selesai, personil polsek tetap menghimbau kepada penerima vaksin untuk tetap menerapkan prokes. Kata Kapolsek.
(TW/HS)