Wargata.com, NTB - Peletakan batu pertama gedung baru rumah sakit dr Soedjono Selong Lombok Timur di hadiri oleh direktur rumah sakit dr Muh Tantowi dan instansi terkait, Kamis (08/07/21)
Dalam kegiatan groundbreaking ceremony mother and child center tersebut Dihadiri oleh bupati, wabup, sekda, forkopinda, kepala SKPD, PT Tunas Jaya Sanur dan undangan lainnya.
Pada kesempatan ini, Direktur rumah sakit, dr Muh Tantowi mengatakan bahwa, gedung ini dibangun dari Dana Alokasi Khusus (DAK), Gedung tersebut dibangun karena masih tinggi angka kematian ibu dan bayi di daerah Lotim. Kata Muh Tantowi.
Dengan demikian, Diharapkan dengan adanya gedung ini, pelayanan kesehatan ibu dan bayi menjadi terpadu menurunkan angka kematian ibu dan bayi serta masyarakat bisa lebih nyaman lagi dengan adanya gedung baru tersebut. Harapnya.
Sementara Bupati Lotim, H.muh Sukiman Azmi, dalam sambutannya, mengapresiasi kinerja Direktur RSUD dr soedjono selong atas usahanya mengupayakan dana dari pusat disaat pandemi covid 19 seperti yang di alami saat ini, Bupatipun berharap gedung ini dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat lotim agar lebih nyaman menempati ketika pada saat berobat ataupun rawat inap di rumah sakit tersebut. Ungkapnya.
(TW/SHD)