Wargata.com, Sulsel - Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.IK., M.H., laksanakan pengecekan dan pemantauan tempat wisata yang ada di Kabupaten Enrekang, Minggu (16/05/21).
Salah satunya di tempat wisata alam Dante Fine Kecamatan Anggeraja, Kabupaten Enrekang, di dampingi Kasat Lantas Polres Enrekang IPTU Althof Zainudin, Kasat Intelkam IPTU Marthen Ma’na dan Kapolsek Anggeraja IPTU Lukman.
Dalam hasil pengecekan dan pemantauan tersebut, Kapolres Enrekang Menekankan kepada pengelola wisata seperti untuk loket antrian masuk dan tempat duduk diberikan tanda jarak minimal 1 meter.
"Agar pengunjung wisata terlebih dahulu di ukur suhu tubuh kemudian petugas wajib mengarahkan pengunjung mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak sesuai dengan protokol kesehatan" Ujarnya
Ia menambahkan untuk pihak pengelolah agar menghimbau kepada seluruh pengunjung untuk tetap mematuhi Protokol kesehatan dengan menggunakan mengafon.
“terimakasih kepada pihak pengelola karena sudah menyiapkan masker bagi pengunjung yang tidak menggunakan masker” Tutupnya
(TW/HS)