Wargata.com, Sulsel - Personil Polsek Curio Polres Enrekang mempunyai tugas memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga di malam hari dengan melaksanakan kegiatan Patroli Blue Light, Sabtu (22/05/21) dini hari.
Kapolsek Curio IPDA Maga mengatakan bahwa patroli malam yang di lakukan oleh Kanit Sabhara Aipda Agunawan bersama anggota jaganya untuk menjaga kondusifitas wilayah Kecamatan Curio guna mencegah terjadinya kriminalitas dan gangguan kamtibmas lainnya. Kata Kapolsek.
Lebih lanjut kata Kapolsek, tujuannya memastikan situasi diwilayahnya benar-benar dalam keadaan aman serta kondusif dan Sosialisasi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat juga tak lupa kami sampaikan guna mengajak warga untuk bersama sama mencegah wabah virus Covid 19. Ucapnya.
Kapolsek juga menyampaikan bahwa, Patroli blue light di jam rawan adalah bentuk preventif pencegahan terjadinya kejahatan di lingkungan masyarakat dan Patroli melibatkan anggota Jaga merupakan hal rutin dilakukan guna terus menstabilkan sitkamtibmas di wilayah hukum polsek Curio ini. Tandas Kapolsek Curio.
(TW/HS)