Wargata.com, Sulsel - Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K., mengharapkan Masyarakat Pangkep tidak panik pasca terjadinya ledakan yang di duga bom bunuh diri di depan gereja Katedral Jalan Kajailolido Makassar yang terjadi hari ini, Minggu, (28/03/2021)
"Saya berharap masyarakat Pangkep tidak panik dengan bom bunuh diri didepan Gereja Katedral Makassar, saya sudah perintahkan Kapolsek Jajaran untuk perketat pengamanan," kata Kapolres.
Pasca kejadian bom bunuh diri di Makassar Kapolres Pangkep memerintahkan para Kapolsek jajaran yang terdapat gereja dan rumah Ibadah di Wilayah memperketat pengamanan gereja dan rumah ibadah sebagai bentuk antisipasi dan kewaspadaan agar kejadian serupa tidak terjadi di Pangkep
Ledakan Bom Makassar mengakibatkan pelaku bom bunuh diri meninggal dunia, dan 9 orang lainnya mengalami luka-luka yaitu 5 sekuriti Gereja dan 4 orang Jemaat Gereja.
Sekali lagi saya berharap agar masyarakat Pangkep tetap tenang dan tidak panik pasca ledakan bom Makassar. Pungkas Kapolres
(TW/HS)