Wargata.com, Sulsel - Bencana Angin Putin beliung yang melanda 50 kepala keluarga di Kecamatan Marang pada hari Sabtu 27 Februari 2021 menyisahkan duka yang mendalam bagaimana tidak rumah yang mereka tinggali atapnya beterbangan pada saat terjadi bencana angin puting beliung.
Atas musibah tersebut Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K., menyalurkan bantuan kepada korban angin puting beliung di Kecamatan Marang, Senin 1 Maret 2021.
Bantuan yang diberikan berupa beras, minyak, teh, gula dan mie instan, yang dikemas dalam 1 paket berupa doz kepada 52 kepala keluarga.
Kapolres Pangkep mengatakan, musibah ini merupakan cobaan.
"Ini merupakan musibah dan cobaan dari sang pencipta. Mari menata hidup kembali, dan terus berdoa untuk selalu diberikan keselamatan dan kesehatan agar kita selamat dunia dan akhirat," tutur Kapolres
Dalam penyerahan bantuan tersebut Kapolres Pangkep didampingi oleh Wakapolres Pangkep, Kabag Ops, Kabag Sumda serta Kapolsek Marang.
(TW/HS)