-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Kapolres Sambut Kedatangan Vaksin Sinovac yang Tiba di Dinkes Kabupaten Enrekang

    Alam - Admin 2
    28/01/21, 21:18 WIB Last Updated 2021-10-21T11:16:23Z
    Wargata.com, Sulsel - Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH., S.I.K., M.H., bersama Dinas Kesehatan menyambut kedatangan Vaksin Sinovac Covid-19 di kantor dinas kesehatan, Jumat (28/01/21).

    Vaksin tersebut, dikirim langsung oleh dinas kesehatan Provinsi Sulsel dengan dikawal langsung oleh personil Patwal Dit Lantas Polda Sulsel.

    Penyerahan Vaksin diserahkan oleh Kepala seksi penanggulangan penyakit Dinkes Provinsi Sulsel, dr. H. Erwin, M.Kes  di dampingi Staf Gudang Vaksin dan kepala seksi farmasi Dinkes Provinsi Sulsel.

    Vaksin di terima langsung oleh Kadis Kesehatan Kabupaten Enrekang Sutrisno, S.E., SKM. MM serta Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.IK., M.H.

    Kapolres Enrekang mengatakan, Vaksin Sinovic Covid-19 tiba di Kabupaten Enrekang sebanyak 105 Dos dengan jumlah 4.200 dosis vaksin.

    "Alhamdulillah hari ini Vaksin Sinovac tiba di kabupaten Enrekang yang di kawal langsung oleh Patwal Dit Lantas Polda Sulsel," terang AKBP Andi Sinjaya.
    Kapolres Enrekang juga mengatakan, Polres Enrekang melakukan pengawalan sejak masuk wilayah Enrekang bersama Patwal Polda dan mengamankan Vaksin dengan menugaskan petugas jaga yang stasioner di Dinkes demi keamanan Vaksin hinggah didistribusikan.

    Kapolres Enrekang berharap kedatangan Vaksin Sinovac Covid-19 dapat menekan angka penyebaran covid-19 di Kabupaten Enrekang.

    (TW/HS)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +