-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Kapolres Enrekang Salurkan 100 kg Beras pada Anak Panti Asuhan Ridha Muhammadiyah

    Alam - Admin 2
    14/12/20, 21:15 WIB Last Updated 2021-10-21T11:16:23Z
    Wargata.com, Sulsel - Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H., melaksanakan silaturahmi dan memberikan bantuan berupa beras kepada pengurus Panti Asuhan Ridha Muhammadiyah Enrekang, Senin (14/12/20).

    Kapolres Enrekang AKBP Andi Sinjaya di dampingi Kasat Binmas AKP Yulianus Te'dang di terima langsung oleh Pengurus Panti Asuhan Ridha Muhammadiyah Enrekang Muh. Hatta, S. Pd.i.

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Enrekang mengajak para pengurus Panti Asuhan Ridha Muhammadiyah Enrekang bisa berkontribusi dalam hal pencegahan dan penerapan protokol kesehatan. Dimana saat ini masih menghadapi pandemi Covid-19.

    “Dan saya mengucapkan terimakasih kepada pengurus Panti Asuhan Ridha Muhammadiyah Enrekang sudah bisa menerapakan protokol kesehatan dalam kegiatan ini. Semoga Panti Asuhan Ridha Muhammadiyah Enrekang depannya bisa melahirkan santri-santri yang terbaik dan berprestasi bagi Kabupaten Enrekang,” kata Kapolres.

    "Jika ada yang berminat menjadi anggota Polri, insya Allah akan dimudahkan. Misalnya dengan menghafal 30 Jus Al Qur'an" ujarnya

    Diakhir kunjungannya, Kapolres menyerahkan santunan serta beras sebanyak 100 kg secara simbolis kepada pengurus Panti Asuhan Ridha Muhammadiyah Enrekang sebagai bentuk bakti sosial yang dilakukan Polres Enrekang.

    (TW/HS)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +