Wargata.com, Sulsel - Sejak menjabat sebagai Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.IK., M.H., langsung melakukan kunjungan ke Kantor Kejaksaan Negeri Enrekang. Kedatangannya disambut langsung oleh Jaksa di Kantor Kejaksaan Negeri Enrekang, Selasa (8/12/20)
Kunjungan ini juga mendapat sambutan hangat Yusuf Sumalong, S.H., sebagai Kejari Enrekang bersama staf kejaksaan. Kunjungan tersebut untuk bersilaturahmi sekaligus untuk memantau situasi kamtibmas di lingkungan Kejari Enrekang, sehingga kedepan akan tercipta dan bersinergi dalam kedinasan.
"Kunjungan ini untuk meningkatkan hubungan silaturahmi antara Polres Enrekang dan Kejaksaan Negeri Enrekang serta melaksanakan koordinasi tentang peningkatan Harkamtibmas," jelas AKBP Andi Sinjaya.
AKBP Andi Sinjaya menambahkan, bahwa kunjungan ini disamping mempererat hubungan silaturahmi juga berharap kedepan dapat meningkatkan sinergitas diantara Institusi.
"Khususnya dalam penguatan dan penegakkan hukum di wilayah Kabupaten Enrekang sehingga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Enrekang tetap aman dan kondusif," pungkasnya.
(TW/HS)