Wargata.com, NTB,- Memperingati Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah di tengah pandemi Covid-19, Kapolres Lombok Barat miliki inovasi dalam melaksanakan ibadah.
Inovasi yang dilakukan yakni mengajak masyarakat dalam bersama-sama melaksanakan sholat Idul Adha berjamaah di Lapangan Apel Mapolres Lombok Barat, Jum'at pagi. (31/7)
Kapolres Lombok Barat AKBP Bagus S. Wibowo, SIK., menuturkan kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya Polri dalam mengajak masyarakat untuk menerapkan Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19.
"Kami sengaja mengundang masyarakat untuk melaksanakan Sholat Ied Berjamaah di Mapolres Lobar dengan tujuan untuk mempererat silaturahmi kami sekaligus menerapkan disiplin dalam tata cara penerapan Protokol Kesehatan khususnya sewaktu beribadah," tuturnya.
Terbukti, dari sekian persiapan yang dilakukan oleh Kapolres Lobar bersama anggotanya terlihat telah membuat batasan dalam posisi duduk saat beribadah dan menghimbau agar selalu menggunakan masker saat beribadah serta mencuci tangan sebelum memasuki lokasi ibadah.
"Untuk penerapan protokol kesehatan sudah kami laksanakan dengan memberikan tanda batasan jarak duduk, mengecek suhu badan, mencuci tangan serta menghimbau agar selalu menggunakan masker," lanjutnya.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Lombok Barat turut mengundang salah satu tokoh agama sebagai Khotib yakni TGH. M. Taesir Al Azhar Lc. MA.
Mengutip dari Khotbahnya, Tuan Guru turut memberikan himbauan terhadap program pemerintah dimasa Pandemi Covid - 19 kepada pada jamaah.
"Dalam kondisi yang disebut new normal atau adaptasi kebiasaan baru ditengah tengah wabah virus Corona wajib tetap menjaga dan memperhatikan kewaspadaan dengan menerapkan Protokol Kesehatan yang dianjurkan pemerintah," himbaunya.
Kegiatan Sholat Idul Adha 1441 H tersebut berjalan dengan khidmat dan dilanjutkan dengan pemberian hewan qurban yang dibagikan kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk amal dan kepedulian Polri khususnya Polres Lombok Barat kepada Masyarakatnya.
(TimWar / HS)