-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Pushidrosal Selenggarakan Rapat Sinkronisasi dan Asistensi Dokumen RKA

    Alam - Admin 2
    18/03/20, 23:40 WIB Last Updated 2021-10-21T15:55:37Z
    Wargata.com, Jakarta - Pusat Hidrografi dan Oseanografi TNI AL (Pushidrosal)  dalam hal ini Direktorat Perencanaan dan Anggaran Pusat Hidrografi dan Oseanografi TNI AL (Direna Pushidrosal) menggelar rapat teknis sinkronisasi dan asistensi dokumen rencana kegiatan Rencana Kebutuhan Anggaran (RKA) T.A 2021 bertempat di Long Room Perwira Pushidrosal, Jalan Pantai Kuta V/I, Ancol Timur, Jakarta Utara. Rabu (18/03).

    Kolonel Laut (KH) Drs. Dwi Santosa, M.Si., selaku Direktur Perencanaan dan Anggaran (Dirrena) Pushidrosal hadir dan membuka rapat tersebut didampingi oleh beberapa stafnya. Hadir pula 65 peserta rapat diantaranya 48 orang peserta dan 8 orang tim asistensi.

    Dalam sambutannya, Dirrena menyampaikan rapat teknis sinkronisasi dan asisten dokumen rengiat RKA Pushidrosal TA 2020 ini merupakan forum teknis kegiatan penyelarasan usulan RKA Pushidrosal TA 2021, yang telah diajukan oleh satker-satker melalui mekanisme usulan RKA dari pembiayaan Dipa Satker daerah RM dan PNBP Surta Hidros.
    Rapat ini bertujuan agar para Satker bertanggung jawab terhadap setiap usulan kegiatan Satker masing-masing, dengan melengkapi dokumen usulan.

    Kegiatan penyelarasan RKA ini merupakan dokumen awal penggunaan anggaran yang pada akhirnya dilaporkan dalam bentuk Laporan Keuangan (LK). Berdasarkan PMK RI Nomor 143 Tahun 2018 disebutkan pada pasal 10 “ Bahwa dalam pelaksanaan kegiatan dan anggaran serta wajib menjamin pencapaian keluaran (Outcome) atas kegiatan yang dilaksanakan oleh satkernya. Maka dari itu, para Kasatker sebagai KPA wajib membuat perjanjian kinerja sebagai bentuk pertanggungjawaban.

    Salah satu pedoman yang harus diperhatikan dalam penyusunan RKA Pushidrosal tersebut adalah anggaran berbasis kinerja (performance base budget), maka satker harus memperhatikan keterkaitan antara pendanaan dengan keluaran dan hasil yang diharapkan termasuk efisiensi dalam pencapaian hasil dan keluaran.

    Oleh karena itu dalam penyusunan perencanaan dan anggaran perlu kesesusaian antara pembangunan kekuatan dan dukungan anggaran, sehingga menghasilkan outcome yang terukur dalam bentuk indikator kinerja utama (IKU).

    Pada kesempatan Rapat Teknis Sinkronisasi dan Asistensi Dokumen Rengiat RKA Pushidrosal TA 2021 perlu dilakukan sinkronisasi skala prioritas kegiatan satker, sehingga apa yang akan dilaksanakan oleh setiap satker harus terukur, efektif dan efisien, dengan mengoptimalkan proses perencanaan kegiatan secara tepat dan cermat tidak hanya focus kepada hasil pencapaian akan tetapi lebih mengedepankan manfaat dari kegiatan agar dapat dinilai kinerja dari masing-masing kegiatan yang dilaksanakan.

    Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari ini dimulai tanggal 18-19 Maret 2020 juga mengangkat tema “ Dengan dilandasi Semangat Profesionalisme, Jujur dan Loyalitas, Pushidrosal siap melaksanakan tugas Pokok TNI AL untuk mewujudkan Good Governance dan Clean Government.”

    Melalui kegiatan ini diharapkan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk berkoordinasi dan membangun komitmen bersama dalam mewujudkan kebijakan Pimpinan yang telah digariskan dalam rangka mendukung pelaksanaan peran, tugas dan fungsi Pushidrosal secara lebih efektif dan efisien.

    (Tim Warga)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +