-->
  • Jelajahi

    Copyright © Wargata.com
    Info Berada di Sekitar Warga

    Banner Ucapan

    Ads Google Searc

    Hukrim

    Banner IDwebhost

    Shalat Jumat di Masjid Muhajirin, Iqbal Suhaeb Ingatkan Jaga Akhlak

    Heriyanto cecep
    06/12/19, 15:26 WIB Last Updated 2021-10-21T16:25:06Z
    Wargata.com, Makassar,- Penjabat Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb mengingatkan jamaah masjid Muhajirin menjaga akhlak jelang pergantian tahun dan Pilkada Makassar 2020 yang disampaikan usai shalat Jumat di masjid Muhajirin, Kompleks Perumahan Bumi Bung Permai, Jumat (6/12).

    Ia mengingatkan jamaah masjid Muhajirin mengisi malam pergantian tahun dengan melakukan hal-hal positif.
    "Jauhi alkohol," pesannya singkat.
    Ia juga mengingatkan jamaah masjid Muhajirin menjaga akhlak dan ukhuwah islamiah jelang Pilkada Makassar 2020 yang dijadwalkan berlangsung September 2020.

    "Meski kita berbeda pilihan, beda jagoan di Pilkada nanti, jangan sampai merusak silaturahmi, mencederai ikatan persaudaraan," ingatnya.

    Pesta demokrasi kata Iqbal, seharusnya dilalui dengan riang gembira bukan dengan menciptakan ruang konflik bahkan permusuhan di antara pendukung bakal calon ataupun kandidat yang akan bersaing nantinya.

    "Berbeda pilihan adalah keniscayaan dalam berdemokrasi. Sangat wajar jika ada perbedaan, yang kurang wajar kalau perbedaan itu merusak tatanan sosial di masyarakat," lanjutnya.

    Iqbal berpesan agar jelang pergantian tahun dan Pilkada serentak 2020, warga Makassar mampu menjaga akhlak. Tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu ketertiban, keamanan, dan kedamaian di kota Makassar.

    (Tim Warga)
    Komentar

    Tampilkan

    Daerah

    +