Wargata.com, Sulsel - Giat Sosialisasi tertib berlalu lintas pada usia dini yang di ikuti dari 650 orang Siswa-siswi pelajar SDN 099 Masamba tepatnya di Kelurahan Bone Kabupaten Luwu Utara, Senin (18/11/19).
Police Goes To School yang dilaksanakan oleh jajaran Satuan Lalu Lintas Polres Luwu Utara yaitu, Aiptu Made Sunaya bersama Bripka Amran dan Bripda Rahmi dengan di ikuti 650 peserta upacara siswa siswi pelajar SDN 099 Masamba
Pada kesempatan ini, Kepala sekolah dan Para guru menekankan agar para orang tua serta guru agar tetap pro aktif menjamin keselamatan anak anak dalam proses belajar dijalan maupun dilingkungan sekolah, berjalan kaki tidak menggunakan Handphone, serta cara menyebrang jalan ditempat penyebrangan (Zebra cross), begitu juga pada pengenalan rambu rambu dan gerakan pengaturan lalu lintas.
Kasat Lantas Luwu Utara, AKP Mustari menjelaskan bahwa Giat Police Goes To School / Polisi sahabat anak sendiri dilaksanakan guna menumbuhkan sikap disiplin dan pengetahuan siswa maupun siswi terhadap pentingnya tertib berlalu lintas, sebagai mana materi yang diberikan pada anak-anak sekalian mulai belajar disiplin sejak dini, salah satunya dengan upacara bendera setiap hari senin yang dapat menumbuhkan sikap disiplin dari mulai rumah, sekolah dan lingkungan bermain hingga di jalan raya,” jelasnya Mustari pada Wargata.com.
Editor : SM